MEMILIH nama blog seperti memilih atau menentukan nama anak, perusahaan, atau nama organisasi. Susah-susah gampang! Tiga panduan sederhana di bawah ini akan membuat Anda mudah memilih nama blog.
Yang dimaksud nama blog adalah Judul Blog (Blog Title), yaitu nama yang muncul di area header, bisa berupa teks, bis berupa logo.
Contohnya, judul blog yang sedang Anda kunjungi ini adalah Contoh Blog, dengan nama domain atau alamat URL http://contohblognih.blogspot.com/
Yang dimaksud nama blog adalah Judul Blog (Blog Title), yaitu nama yang muncul di area header, bisa berupa teks, bis berupa logo.
Contohnya, judul blog yang sedang Anda kunjungi ini adalah Contoh Blog, dengan nama domain atau alamat URL http://contohblognih.blogspot.com/
Pemilihan nama blog yang "pas" itu penting banget untuk kesuksesan blog --trafik, pengunjung, pageviews, dan pendapatan Adsense.
3 Cara Memilih Nama Blog
Inilah Cara Memilih Nama Blog yang Baik buat SEO:
1. Nama blog harus menggambarkan konten blog Anda.
Pengunjung kemungkinan akan membuka blog yang mengandung nama "Info Sepakbola Terkini" ketimbang "Tips SEO Blog" ketika mereka mencari informasi seputar sepakbola. Begitu pula sebaliknya.
Pengunjung kemungkinan akan membuka blog yang mengandung nama "Info Sepakbola Terkini" ketimbang "Tips SEO Blog" ketika mereka mencari informasi seputar sepakbola. Begitu pula sebaliknya.
Maka, sebaiknya gunakan nama blog yang menggambarkan mayoritas isi blog. Gunakan "Sepakbola" jika konten blog berisi informasi seputar sepakbola. Begitu seterusnya.
2. Harus Mudah Diingat
Selain mudah diingat, sebaiknya nama blog juga mudah diucapkan. Misalnya, blog tentang tips seo, maka nama yang baik adalah "Tips SEO Blog".
3. Nama Blog Harus relevan dengan nama domain (URL)
Blog tentang "Cara Membuat Blog SEO" sebaiknya relevan dengan alamat blognya, http://cmblogseo.blogspot.com/. Blog tentang sepakbola akan bagus dengan nama "Info Sepakbola Pilihan" dengan nama domain http://sepakbolamagz.blogspot.com
Intinya, kata kunci (keyword) yang banyak digunakan nanti dalam konten/posting, harus ada dalam Judul Blog dan Nama Domain. Itu bagus banget buat SEO Blog.
Di Mana Membuat Nama Blog?
Nama Blog dibuat di kolom "Judul Blog" (Blog Title) saat Anda membuat blog baru. Usahakan sependek mungkin, jangan terlalu panjang. Lihat gambar di bawah ini: