Monday, June 2, 2014

Bagus Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Internet Explorer?

Tags

 Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Internet Explorer
BAGUS mana sih antara ketiga internet browser  ini: Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Internet Explorer (IE)? Masih ada sih web browser yang lain, tapi kayaknya ketiga itulah yang paling populer.

Kalo CB sih, pilih Chrome. Sesekali pake Firefox kalau harus "multitasking" atau ngetes tampilan blog. Buka IE jarang banget, kecuali buat ngetes tampilan web/blog doang!

Alasan utama CB pake Chrome ada empat:
  1. Karena Chrome milik Google 
  2. Katanya sih Chrome Lebih Aman
  3. Kabarnya lagi lebih ringan (cepat)
  4. Kotak pencariannya langsung di address bar!
Nah, yang terakhir itu --kotak pencarian-- yang bikin Chrome lebih enak. Kita tinggal ngetik kata kunci yang kita cari, langsung muncul deh Google SERP. Lagi pula, pake Chrome, sudah pasti Google Search yang kita gunakan, bukan yang lain!

Kelemahan Mozilla Firefox

Beda ama Firefox. Kotak pencariannya terpisah dengan Address Bar. Misalnya, kalo kita mengetik kata "contoh blog" di address bar Firefix, maka terjadi "Problem landing page" dan muncul begini nih: "The address isn't valid. The URL is not valid and cannot be loaded....". 


hasil pencarian firefox


Lagi pula, kotak pencarian Firefox menyediakan alternatif mesin pencari (search engine) lain selain Google, seperti Yahoo, Bing, Amazone, dll.

mesin pencari kotak pencarian firefox


Bahkan, kadang-kadang jika tidak hati-hati dalam instal program atau software, mesin pencarinya itu berubah dari Google menjadi yang lain, Ask.com, misalnya, bahkan bisa jadi pula menjadi Malware atau Adware! Waspadalah.....!

Kelebihan Google Chrome

Kembali ke soal Chrome. Kalo di web browser milik Google ini, kita memasukkan kata "contoh blog" misalnya, maka akan langsung keluar SERP. Gak kayak Firefox tadi...!

Makin mantap "setia" dengan Google Chrome setelah menyimak video 10 Fitur Google Chrome ini:



Bagaimana pendapat Anda, bagusan Chrome, Mozilla Firefox, atau Internet Explorer (IE)? Anda sendiri pilih web browser yang mana dan kenapa...?

Artikel Terkait